Nglipar (MTsN 7 Gunungkidul) — MTsN 7 Gunungkidul menyelenggarakan Bimtek Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) Tahun 2023/2024 yang dilaksanakan di Ruang Pertemuan Konco Tani Piyaman Gunungkidul dengan dihadiri Kasi Dikmad Kemenag Gunungkidul, Narasumber, Kepala Madrasah dan Bapak/Ibu Guru MTsN 7 Gunungkidul pada hari Sabtu (18/3/2023). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada setiap siswa agar dapat berkembang dengan minat dan bakatnya masing-masing.
Dalam sambutannya Kepala MTsN 7 Gunungkidul, Miftahul Ichwan menyampaikan bahwa Bimtek Implementasi Kurikulum Merdeka itu sangat penting bagi madrasah yang akan melaksanakan kurikulum merdeka. Terutama bagi bapak/ibu guru. “Semoga Bimtek IKM ini bermanfaat bagi madrasah dan bapak/ibu guru dapat menyusun perangkat pengembangan kurikulum merdeka,” tandasnya.
Pada saat menyampaikan materi Kebijakan IKM, Kasi Dikmad Kemenag Gunungkidul, Supriyanto, mengatakan bahwa ada tiga hal utama yang menjadi fokus kurikulum merdeka, yaitu pemberian materi yang esensial, penguatan karakter, dan pengembangan potensi siswa. “Yang menjadi acuan kita adalah KMA No. 347 Tahun 2022 Tentang Pedoman Implementasi Kurikulum Merdeka Pada Madrasah,” tandasnya. Salah satu narasumber, Dwi Riastuti, menyampaikan bahwa ada empat komponen kurikulum operasional untuk mengatur sistem pembelajaran yaitu; 1) analisis karakteristik madrasah, 2) penyusunan visi, misi dan tujuan Madrasah, 3) pengorganisasian pembelajaran dan 4) perencanaan pembelajaran dan proses berpikir. “Jadi inti dari kurikulum merdeka adalah memfasilitasi belajar siswa yang beragam,” imbuhnya.
Pada saat bersamaan, Kiscoyo, narasumber pada Bimtek IKM, mengatakan jika Implementasi kurikulum merdeka di madrasah adalah pelaksanaan kurikulum yang memberi ruang kreativitas dan inovasi kepada madrasah dalam mengembangkan kurikulum operasional pada tingkat satuan pendidikan. “Oleh karena itu dalam kurikulum merdeka akan memberikan layanan pembelajaran berdiferensiasi,” imbuhnya. Sementara itu Waka Kurikulum, Haryanti, berharap setelah pelaksanaan Bimtek Implementasi Kurikulum Merdeka di MTsN 7 ini, pelaksanaan kurikulum merdeka akan berjalan dengan lancar seperti yang diinginkan. “Semoga MTsN 7 Gunungkidul mendapat penguatan atau aspirasi dalam melaksanakan kurikulum merdeka,” imbuhnya. (les).
