Senin, 12-01-2026
  • MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil
  • MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil

Siswa MTsN 7 Gunungkidul Latih Konsentrasi Dengan Bermain Catur

Diterbitkan : - Kategori : Berita / Kegiatan Siswa

Nglipar (MTsN 7 Gunungkidul) – Sejumlah siswa MTsN 7 Gunungkidul memanfaatkan waktu istirahat dengan bermain catur di perpustakaan madrasah pada Selasa (16/12/2025). Melalui permainan catur, para siswa dapat mengasah kreativitas, khususnya dalam mencari solusi dan menyusun kombinasi langkah yang tepat dalam setiap permainan.

Kepala MTsN 7 Gunungkidul, Dedy Mustadjab, menyampaikan bahwa pihak madrasah senantiasa mendukung dan memfasilitasi berbagai kegiatan positif yang dilakukan oleh para siswa, sesuai dengan kemampuan madrasah. “Jika siswa memiliki minat bermain catur untuk mengasah kreativitas dan kemampuan berpikir, maka madrasah akan berupaya menyediakan fasilitas yang dibutuhkan,” ungkapnya.

Sementara itu, salah satu siswa kelas IX B, Guntur, mengaku senang bermain catur saat waktu istirahat bersama teman-temannya. Menurutnya, permainan catur dapat membantu meningkatkan fokus dan konsentrasi. “Dengan sering bermain catur, saya merasa lebih fokus dan terlatih dalam berkonsentrasi,” ujarnya. (les)