Senin, 12-01-2026
  • MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil
  • MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil MTsN 7 Gunungkidul SMART - Santun - Mandiri berprestasi - Aktif - Rahmatan lil'alamin - Terampil

MTsN 7 Gunungkidul Peringati Hari Pendidikan Nasional di Era Adaptasi Kebiasaan Baru

Diterbitkan : - Kategori : Berita / Pengabdian

Nglipar (MTsN 7 Gunungkidul) — Menindaklanjuti Surat Edaran dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor : 27664/MPK.A/TU.02.03/2021, tentang Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2021 di tengah masa pandemi Covid-19, maka MTsN 7 Gunungkidul melaksanakan kegiatan tersebut di halaman Madrasah secara terbatas, minimalis serta menerapkan protokol kesehatan dengan diikuti oleh Kepala Madrasah, Guru, Pegawai dan perwakilan pengurus OSIS pada hari Minggu, (2/5/2021).

Menurut Kepala MTsN 7 Gunungkidul, Miftahul Ichwan, bapak/ibu guru dan pegawai MTsN 7 Gunungkidul berbalutkan pakaian tradisional  adat Jawa dalam mengikuti Peringatan Hari Pendidikan Nasional berjalan dengan  khidmat meskipun di masa pandemi Covid-19 . “Kita harus senantiasa mengingat Sejarah  Pendidikan  Nasional dari seorang tokoh Pendidikan dari Kota Yogyakarta yaitu Ki Hajar Dewantara. Beliau memiliki semboyan yang bisa kita terapkan dalam dunia pendidikan yaitu, guru harus memberi tauladan yang baik ketika didepan para muridnya, guru juga bisa  berinovasi dan memprakasai proses pembelajaran serta guru harus senantiasa memberikan dorongan kepada murid apalagi dimasa pandemi Covid-19 ini,” tandasnya.

Sementara itu Waka Kesiswaan, Karmiyo mengatakan  dengan momentum Peringatan Hari Pendidikan Nasional  ini, para  siswa  harus tetap memiliki semangat yang tinggi untuk terus berjuang dan belajar demi masa depan. “Jadi masa pandemi bukanlah halangan untuk terus menimba ilmu baik disekolahan maupun dirumah. Masa pandemi justru menjadi kesempatan bagi siswa  dalam berkompetisi sesuai dengan bakat dan kemampuan yang dimilikinya,” jelasnya.

Sementara itu Pembina OSIS, Nur Wijayanto, mengatakan jika keikutsertaan pengurus OSIS pada Peringatan Hari Pendidikan Nasional ini agar mereka bisa menyadari betapa bersyukurnya karena dapat menikmati kebebasan untuk belajar menuntut ilmu. Hal itu sangat berbeda dengan kondisi pendidikan dimasa penjajahan dimana pendidikan adalah hal yang sangat langka dan hanya untuk orang- orang tertentu. “Ini jelas sesuai dengan tema Hari Pendidikan Nasional kali ini yaitu Serentak Bergerak, Wujudkan Merdeka Belajar, ” imbuhnya.

Dikesempatan yang sama, salah satu pengurus OSIS MTsN 7 Gunungkidul, Bagas mengatakan jika merasa bangga dan terharu ditengah pandemi Covid-19 masih bisa menjadi bagian dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional meskipun dengan protokol kesehatan yang sangat ketat tetapi tidak menyurutkan semangat untuk terus belajar dan belajar sampai waktu yang tidak terbatas. “Kami sebagai siswa hanya berharap mendapatkan pendidikan sesuai dengan kebutuhan  yang kami inginkan untuk terus merdeka dalam belajar walaupun dimasa pandemi Covid-19,” tuturnya. ( les )

Tetap sehat dan semangat 
 #Lawan Covid19.