Nglipar (MTsN 7 Gunungkidul) — MTsN 7 Gunungkidul mendukung program Peaceful Muharram 1447 Hijriah dengan mengikuti Khataman Al Quran di madrasah setempat. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis, (26/6/2025) bertujuan untuk menyambut tahun baru Islam dan meningkatkan kemampuan membaca serta memahami Al Quran bagi para pegawai di lingkungan madrasah.
Menurut Kepala MTsN7 Gunungkidul, Miftahul Ichwan, S.Ag kegiatan khataman ini diikuti oleh Bapak/Ibu guru dan tenaga kependidikan. “Kita mengharapkan suasana yang damai dan harmonis dalam menyambut tahun baru Islam,” ungkapnya.
“Dengan kegiatan bernuansa keagamaan untuk menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1447 Hijriah tentu saja akan meningkatkan kecintaan kita terhadap Al Quran dan semakin mempererat hubungan spiritual,” jelas Mustofa, S. Ag selaku Humas MTsN 7 Gunungkidul. (les).
