Nglipar (MTsN 7 Gunungkidul) — Menindaklanjuti Surat Edaran Menteri Agama Republik Indonesia Nomor : 12 Tahun 2023 tentang Aksi Solidaritas dan Doa Bersama Untuk Palestina. Kegiatan yang dilaksanakan pada Senin (13/11/2023) di madrasah setempat dengan diikuti oleh seluruh keluarga besar MTsN 7 Gunungkidul dengan tujuan agar bangsa Palestina segera mendapatkan kedamaian, keadilan, dan kemerdekaannya.
Sementara itu Kepala Madrasah, Miftahul Ichwan, menyampaikan bahwa kegiatan sholat ghaib, doa bersama dan aksi donasi sebagai bentuk rasa soladiritas untuk saudara-saudara kita yang di Palestina. “Semoga semua yang kita lakukan menjadi hal yang terbaik untuk saudara kita warga palestina,” tandasnya.
Rangkaian kegiatan yang dilakukan untuk warga Palestina diharapkan dapat bermanfaat meskipun tidak seberapa tetapi yang paling penting adalah niat yang ikhlas dan tulus. “Jadi Keluarga besar MTS N 7 Gunungkidul hanya dapat menunjukkan rasa kepedualian dengan shalat ghaib, berdoa dan menggalang donasi sedapatnya,” imbuh Mustofa. ( les ).
