Nglipar (MTsN 7 Gunungkidul) — Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia, MTsN 7 Gunungkidul menyelenggarakan lomba gerak jalan antar kelas di lingkungan madrasah setempat dengan peserta seluruh siswa madrasah pada Rabu, (6/8/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memeriahkan HUT ke- 80 RI, menumbuhkan semangat nasionalisme, dan mempererat persatuan antar siswa MTsN 7 Gunungkidul.
Pada pelaksanaannya Kepala MTsN 7 Gunungkidul, Dedy Mustajab S.Pd MA memberikan semangat kepada para siswa untuk mengikuti lomba. “Dengan mengikuti lomba ini dapat melatih kedisiplinan, kekompakan, serta meningkatkan kesehatan fisik dan kebugaran kalian,” tuturnya.
Salah satu ketua regu lomba gerak jalan, Afrita Meica Wibowo kelas 9b., mengatakan senang mengikuti lomba ini. “Bagi kami bukan tentang juara, tetapi partisipasi kami untuk menyambut HUT Kemerdekaan RI,” katanya. (les).
